MANADO, Humas Polda Sulut – Kapolsubsektor Langowan Barat, Ipda Megantara Wowor bersama Bhabinkamtibmas mengawasi penyaluran BLT (Bantuan Langsung Tunai) Dana Desa Tahap II Tahun 2020 bagi warga terdampak pandemi Covid-19, di Tumaratas dan Walewangko, Langowan Barat, Minahasa, Selasa (30/06) siang.
Penyaluran dilakukan oleh Bank Sulutgo kepada total 127 kepala keluarga, masing-masing menerima Rp. 600 ribu. “Pengawalan ini untuk mencegah gangguan keamanan dan penyelewengan,” kata Kapolsubsektor.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsubsektor juga menyampaikan imbauan mengenai tatanan kehidupan normal baru atau new normal life di tengah pandemi Covid-19.
“Warga bisa beraktivitas seperti biasanya, namun wajib mematuhi protokol pencegahan penyebaran Virus Corona. Di antaranya dengan rajin cuci tangan, menjaga jarak, menjaga kebersihan dan kesehatan, dan selalu memakai masker jika beraktivitas di luar rumah,” pungkasnya.